About

Kamis, 25 Agustus 2011

Terbentuknya Kelompok

 18 agustus 2011 pukul 14:30 WIB, menunggu kedatangan dosen mata kuliah Hubungan Investor – kami berempat bertemu tepat di depan ruang kuliah 4006. Asyik mengobrol yang sebagian besar pembicaraannya TIDAK PENTING – hanya kami berempat.  Hal itu  yang membuat kami, bahkan dalam kondisi tubuh, hati dan jiwa yang (mungkin) sudah cukup letih, kami masih mampu memunculkan sisi kegirangan kami dalam canda dan tawa yang kontan keluar dari setiap pembicaraan yang terjadi.

Beberapa menit setelah dosen datang, kami masuk kelas dengan sedikit berdesak; mungkin sudah tidak sabar menempuh mata kuliah Hubungan Investor yang sangat menyenangkan itu, yah, mahasiswa FISIP UAJY memang terkenal dengan semangat yang menggebu-gebu serta kegemaran mereka dalam belajar demi memperoleh ilmu dan masa depan yang cerah. secerah kulitku.

Kami segera mencari tempat duduk yang nyaman untuk menempuh mata kuliah ini dan secara tidak sengaja kami berempat duduk dalam deretan kursi yang sama. (mungkin ini yang namanya firasat) – di sinilah kami berempat langsung membentuk satu kesatuan tim yang teguh – 

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India